matraciceni.com

Jokowi Bakal Tidur di Istana IKN Saat Upacara 17 Agustus?

Presiden Jokowi di IKN (Agus Suparto/Fotografer Presiden Jokowi)
Foto: Presiden Jokowi di IKN (Agus Suparto/Fotografer Presiden Jokowi)

Jakarta -

Upacara peringatan HUT RI pada 17 Agustus 2024 di Ibu Kota Nusantara (IKN) bakal dipimpin oleh Presiden Joko Widodo. Lantas, apakah Jokowi akan tidur di Istana Negara IKN?

Menjawab hal tersebut, Ketua Satgas Infrastruktur IKN Kementerian PUPR, Danis Sumadilaga, mengatakan keputusan tempat Jokowi akan menginap saat upacara 17 Agustus di IKN bersifat personal. Namun, ia menjelaskan bahwa PUPR sudah menyiapkan lantai khusus (mezanin) agar Jokowi bisa tidur di Istana Negara IKN.

"Kalau presiden kan ada Istana, di mezanin itu salah satunya sudah siap. Kita siapkan itu (Istana) tapi nanti bisa saja presiden gimana ya, kita siapkan bahwa istana itu bisa (ditempati). Istana kan tempat tinggal presiden. Kita siapkan," kata Danis di Kementerian PUPR, Jakarta Selatan, Jumat (14/6/2024) kemarin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam kunjungan yang dilakukan pada 4 dan 5 Juni, Danis membenarkan Jokowi memang tidur di salah satu Rumah Tapak Jabatan Menteri (RTJM) di IKN. Namun, untuk upacara 17 Agustus mendatang, ia memastikan fasilitas Istana Presiden di IKN sudah bisa digunakan Jokowi untuk menginap.

"Istana Insyaallah bisa (dipakai)," ungkapnya.

ADVERTISEMENT
Jokowi cek Istana Negara di IKN.Presiden Joko Widodo (Jokowi) cek Istana Negara di IKN. Foto: Vico - Biro Pers Sekretariat Presiden

Adapun untuk saat ini, Danis menjelaskan bahwa progres gedung Istana Presiden sudah mencapai 73% per 6 Juni 2024. Sementara secara keseluruhan, kawasan Istana Presiden di IKN yang terdiri dari lapangan upacara dan Kantor Presiden, sudah mencapai angka 80%. Danis bahkan mengatakan progres Kantor Presiden sendiri kini sudah mencapai angka 89,99%.

Sebelumnya berdasarkan catatan , Menko PMK Muhadjir Effendy, mengatakan bahwa pemerintah akan membagi dua titik upacara HUT RI yakni di IKN dan Jakarta. Presiden Jokowi bakal memimpin langsung upacara di IKN, sementara Wakil Presiden Ma'ruf Amin, akan memimpin upacara di Jakarta.

(ara/ara)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat