matraciceni.com

Dihantam Rupiah, Dolar AS Melemah ke Rp 16.300-an

Karyawan menunjukan uang dolar Amerika Serikat (AS) dan Rupiah di salah satu gerai penukaran mata uang asing di Jakarta, Selasa (18/6/2024).
Foto: Agung Pambudhy

Jakarta -

Nilai tukar dolar AS pagi ini berbalik arah mengalami pelemahan. Mata uang Paman Sam kini berada di zona Rp 16.300-an.

Mengutip data RTI, Jumat (28/6/2024), dolar AS pagi ini tercatat turun 17 poin atau berkurang 0,1% ke level Rp 16.366. Dolar AS berada di level tertingginya pada Rp 16.414 dan terendahnya Rp 16.349.

Secara bulanan dolar AS masih menguat 0,76%. Jika dilihat dari awal tahun dolar AS juga masih menguat 6,32%.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dolar AS pagi ini sebenarnya cenderung menguat. Dolar AS hanya melemah terhadap rupiah, yuan China, dolar Hong Kong, won Korea dan baht Thailand. Sisanya dolar AS menguat.

Namun, rupiah pagi ini jauh lebih perkasa. Mata uang garuda hanya melemah terhadap won Korea, sisanya rupiah melemah.

ADVERTISEMENT

Sementara itu Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini kembali ke level 7.000. IHSG menguat 37 poin (0,54%) ke level 7.005.

IHSG berada di level tertingginya pada 7.010 dan terendahnya 6.987. Sebanyak 205 saham menguat, 111 turun, dan 181 stagnan.

Simak juga Video: Ekonom: Dukung Produk Lokal Bisa Selamatkan Nilai Tukar Rupiah

[Gambas:Video 20detik]



(das/das)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat