matraciceni.com

Kemhan Buka Lowongan Jadi Komcad Matra Darat 2024, Lulusan SMP Bisa Daftar

500 orang mengikuti Latihan Dasar Kemiliteran (Latsarmil) Komponen Cadangan (Komcad) Matra Udara tahun ajaran 2023 di Lapangan Jingga Makopasgat Lanud Sulaiman, Kabupaten Bandung, Senin (8/5/2023).
Foto: Istimewa

Jakarta -

Kementerian Pertahanan (Kemhan) tengah membuka lowongan sebagai Komponen Cadangan (Komcad) Tahun 2024 Matra Darat. Pendaftaran lowongan ini dibuka dari tanggal 1 Mei kemarin hingga 7 Juni 2024 mendatang.

Berdasarkan keterangan dalam akun Instagram resmi Kemhan )@kemhanri), Selasa (28/5/2024), pendaftaran lowongan ini hanya dilakukan secara online melalui laman https://komcad.kemhan.go.id/.

Sebagai informasi, Komcad adalah salah satu program sukarela (tidak wajib) yang diamanatkan oleh Undang-Undang (UU) No. 23 Tahun 2019 Tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional untuk Pertahanan Negara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berdasarkan situs resmi Kemhan, Komcad merupakan sumber daya nasional yang disiapkan untuk dikerahkan melalui mobilisasi guna memperbesar dan memperkuat kekuatan komponen utama, yaitu TNI.

Komcad terbagi menjadi empat, yaitu Komcad sumber daya manusia (SDM), Komcad sumber daya alam, Komcad sumber daya buatan, dan Komcad sarana dan prasarana. Semua elemen ini dipersiapkan untuk bisa dimanfaatkan ketika negara dalam kondisi darurat militer atau bencana alam.

ADVERTISEMENT

Syarat Pendaftaran Lowongan Komcad Matra Darat 2024

1. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
2. Setia pada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945;
3. Usia 18 tahun sampai dengan 35 tahun;
4. Sehat jasmani dan rohani; dan
5. Tidak memiliki catatan kriminalitas
6. Bukan anggota atau mantan TNI/Polri
7. Berijazah minimal SMP/sederajat

Syarat Dokumen Lowongan Komcad Matra Darat 2024

1. Surat Lamaran
2. KTP
3. KK
4. SKCK
5. Surat keterangan dari lurah/kepala desa
6. Ijazah pendidikan terakhir
7. Surat keterangan sehat
8. Riwayat Hidup
9. Surat pernyataan bersedia mengikuti Latsarmil
10. Surat izin dari instansi/perusahaan/kampus
11. Surat izin orang tua, atau isteri
12. Foto diri ukuran 4×6 latar belakang merah

Seluruh proses pendaftaran dan lampiran diupload secara online. Jika lolos seleksi online, baru akan dilakukan pemanggilan untuk verifikasi data (pelamaran) di Panda Korem/Lanal/Lanud. Apabila memenuhi syarat akan mengikuti seleksi kompetensi.

Selama proses pendaftaran lowongan ini tidak dipungut biaya dalam bentuk apapun. Begitu juga selama proses seleksi dan Latsarmil.

Lihat juga Video: Alasan Pemerintah Tunda Kewajiban Sertifikasi Halal Produk UMKM

[Gambas:Video 20detik]




(fdl/fdl)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat