matraciceni.com

Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah, Saingi BYD

Teslas new Cybertruck is shown on display at a Tesla store in San Diego, California, U.S., December 9, 2023. REUTERS/Mike Blake
Ilustrasi mobil Tesla - Foto: REUTERS/MIKE BLAKE

Jakarta -

Tesla berencana memproduksi kendaraan listrik model baru berkode Redwood pada pertengahan tahun 2025. Dikutip dari reuters sumber yang menyampaikan informasi itu menyebut model mobil listrik adalah compact crossover.

CEO Tesla Elon Musk memang sudah lama ingin memfasilitasi keinginan penggemar Tesla dan investor untuk kendaraan listrik yang terjangkau serta robotaxi self driving. Ini diharapkan bisa disematkan pada platform mobil listrik generasi berikutnya dan bisa lebih murah.

Mobil-mobil ini awalnya seharga US$ 25.000 dan memungkinkan bisa bersaing dengan mobil bertenaga bensin yang lebih murah. Di China mobil listrik BYD kini makin banyak banyak dan menyalip jumlah Tesla sebagai produsen kendaraan listrik terbesar di dunia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Musk pertama kali berjanji untuk membuat mobil seharga US$ 25.000 pada tahun 2020. Rencana ini kemudian hilang begitu saja dan kini muncul lagi.

Mobil termurah Tesla yakni sedan Model 3 saat ini memiliki harga mulai dari US$ 38.990 di Amerika Serikat. Musk mengatakan tahun lalu bahwa dia prihatin dengan dampak suku bunga tinggi terhadap permintaan konsumen terhadap barang-barang mahal seperti mobil.

ADVERTISEMENT

Dua sumber mengatakan, Tesla mengirimkan undangan penawaran untuk model Redwood kepada suplier tahun lalu dan memperkirakan volume produksi mingguan sebesar 10.000 kendaraan.

Tiga sumber menyatakan, produksi akan dimulai pada Juni 2025. Hingga berita ini ditayangkan, Tesla tidak memberikan tanggapan.

Simak Video 'Elon Musk Mulai Distribusikan Cybertruck, Harga Mulai Rp 944 Juta':

[Gambas:Video 20detik]



(acd/kil)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat