matraciceni.com

Bakal Ada 3 Akses Baru ke Stasiun Kereta Cepat Karawang

Stasiun Kereta Cepat Karawang
Foto: Ignacio Geordy Oswaldo

Jakarta -

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) menargetkan layanan naik turun penumpang di stasiun Karawang dibuka pada 2025. Layanan ini baru akan dioperasikan setelah akses jalan menuju stasiun rampung.

"Memang saat ini (Stasiun Kereta Cepat Karawang) belum dilakukan untuk layanan naik turun penumpang karena kita masih mengejar percepatan untuk akses menuju Stasiun Karawang ini," kata General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa saat ditemui di Stasiun Kereta Cepat Karawang, Jumat (26/4/2024).

Eva menyebut setidaknya terdapat tiga akses jalan yang sedang dibangun. Satu akses jalan tol yang terhubung dengan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) Km 42 dan dua jalan umum yang terhubung dengan kawasan industri THK dan Deltamas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saat ini yang sedang disiapkan ada tiga akses ya, yaitu akses jalur tol di KM 42 yang sedang disiapkan oleh pemerintah. Dalam hal ini ada Jasa Marga, PUPR. Nah ini nanti akan ada langsung akses menuju exit tol, jadi lurus ke dari Stasiun Karawang," jelas Eva.

"Kemudian ada juga yang kita kerja sama dengan kawasan (industri) THK dan juga (kota industri) Deltamas. Jadi nanti dari kawasan industri THK dan Deltamas hanya sekitar 1 km menuju Stasiun Karawang," terangnya lagi.

ADVERTISEMENT

Menurut Eva pembangunan akses jalan ini sudah mulai dikerjakan dan masih terus dikebut. Sebagian di antaranya ada yang masih dalam tahap pembebasan lahan, dan lainnya sudah dalam tahap persiapan pembangunan.

"Saat ini semuanya sedang berproses, jadi tidak diam saja, saat ini semuanya sedang berproses. kemudian pembebasan lahan juga sedang dilakukan, kemudian di lapangan juga kalau kita melihat sudah ada mulai persiapan-persiapan untuk konstruksi," ungkap Eva.

Masih belum cukup, KCIC juga berencana untuk menyediakan Shuttle Bus dari dan menuju kawasan sekitar stasiun untuk memudahkan calon penumpang nantinya. Pengoperasian layanan ini juga akan dilakukan setelah kawasan stasiun dibuka untuk umum alias melayani naik turun penumpang.

"Ya kita mudah-mudahan berharap tahun depan sudah bisa beroperasi ya untuk (stasiun kereta cepat) Karawang," pungkasnya.

(fdl/fdl)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat