matraciceni.com

BAT Indonesia Sabet Penghargaan HR Asia Awards Delapan Tahun Berturut-turut

BAT Indonesia Raih Penghargaan
Foto: Dok. BAT Indonesia

Jakarta -

BAT Indonesia kembali menerima penghargaan bergengsi HR Asia Awards sebagai Best Companies to Work for in Asia 2024. Tahun ini menjadi tahun kedelapan BAT Indonesia meraih penghargaan yang diselenggarakan oleh Business Media International (BMI) tersebut.

BAT Indonesia menjadi salah satu dari hanya 13 perusahaan yang berhasil meraih Golden Award, sebuah kategori penghargaan yang diberikan kepada perusahaan yang berhasil mempertahankan posisi bergengsi ini selama minimal lima tahun berturut-turut.

Penghargaan ini diterima langsung oleh William Lumentut, Presiden Direktur BAT Indonesia dan Jonathan Sembiring selaku Direktur HR & Inklusi BAT Indonesia pada Jumat (31/5) di Jakarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Direktur HR & Inklusi BAT Indonesia Jonathan Sembiring mengatakan penghargaan itu telah diterima perusahaan delapan tahun berturut-turut. Menurutnya penghargaan ini adalah bukti bahwa di tengah dinamika transformasi yang terjadi, perusahaan masih bisa mempertahankan kualitas sebagai salah satu tempat terbaik untuk bekerja.

"Penghargaan ini bukan hanya menjadi pengakuan terhadap kerja keras dan dedikasi dari tim HR, para pimpinan dan seluruh karyawan BAT Indonesia tetapi juga cerminan dari nilai dan prinsip yg memandu organisasi kami. Lebih dari itu, penghargaan ini juga adalah sebuah panggilan untuk terus berada di depan dalam menciptakan inovasi HR, dimana Organisasi kami tetap menjadi tempat dimana karyawan bisa merasa diberdayakan untuk mencapai hasil terbaik bagi bisnis dan bagi mereka pribadi," jelas dia dalam keterangannya, Kamis (6/6/2024).

ADVERTISEMENT

Prestasi ini kembali memperkuat komitmen BAT Indonesia dalam menerapkan praktik-praktik pengembangan sumber daya manusia berkelas dunia serta berupaya menciptakan lingkungan kerja yang positif, menginspirasi dan memberikan kesempatan bagi setiap individu untuk berkembang.

HR Asia Award merupakan salah satu penghargaan terkemuka dalam industri pengelolaan sumber daya manusia. Setiap perusahaan terpilih harus mengikuti serangkaian proses evaluasi yang sangat ketat, yakni proses screening, survei terhadap karyawan dengan menggunakan Total Engagement Assessment Model (TEAM), proses audit, hingga presentasi di hadapan para dewan juri kredibel dari berbagai bidang.

(ada/das)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat