matraciceni.com

Mentan Alihkan Anggaran Perjalanan Dinas-Seminar Rp 7 T buat Bagi-bagi Benih

Menteri Pertanian Amran Sulaiman (Isal Mawardi/)
Menteri Pertanian Amran Sulaiman - Foto: Menteri Pertanian Amran Sulaiman (Isal Mawardi/)

Jakarta -

Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengalihkan anggaran sebesar Rp 7 triliun untuk antisipasi kekeringan pada produksi pangan di Indonesia. Anggaran yang dialihkan ini diambil dari anggaran perjalanan dinas, seminar, hingga anggaran pembangunan fasilitas Kementan.

Anggaran yang dialihkan ini akan digunakan untuk membiayai pembelian benih, pompa, alat mesin pertanian untuk petani-petani jagung dan beras sebagai pangan strategis.

"Kami laporkan pak, kami sudah refocusing anggaran untuk beli pompa, yang dulunya diperuntukkan untuk bangunan, diperuntukkan untuk sebagian perjalanan dinas, acara seminar, kemudian biaya tak penting dulu kami cabut kami refocusing kemudian kami belikan benih, pompa, alat mesin pertanian untuk petani," ungkap Amran di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya program-program antisipasi kekeringan harus digalakkan, maka dari itu pengalihan anggaran Rp 7 triliun tadi dilakukan. Khususnya untuk melakukan pompanisasi, pompa-pompa dihadirkan untuk menjaga ketersediaan air di beberapa pusat-pusat produksi pangan.

Amran menjelaskan ada 25 ribu unit pompa yang disiapkan, sampai sekarang ada 70% dari target yang sudah terpasang. Daerah yang jadi fokus pengadaan pompa mulai dari Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, Sumatera Selatan, Sulawesi Selatan, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah.

ADVERTISEMENT

"Sekarang realisasi pompa sudah sekitar 70%, masih ada 30% mudah-mudahan ini kalau ini terpasang semua ada 25 ribu pompa. Jadi Presiden beliau perintahkan segera selesaikan yang 30%, sebelum Agustus," beber Amran.

Lihat juga Video: Dalih SYL Royal ke Biduan, Ungkap Utang Budi-Ingin Bantu Warga Sesuku

[Gambas:Video 20detik]




(hal/kil)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat